Band Wali Berangkat Umroh Keempat Kalinya Bersama Pemenang Undian


Personel band Wali bersama keluarga kembali berangkat menjalankan ibadah umroh yang keempat kalinya. Perjalanan ibadah umrohnya kali ini jauh berbeda dengan sebelumnya.

Kali ini Grup band Wali yang berangkat menuju tanah suci Jumat malam (7/6/2013) bersama 30 pemenang paket Umroh Bersama Wali Kopi Jahe Sidomuncul.

Pemenang kali ini merupakan orang yang beruntung dari program yang diselenggarakan pada periode 1 Januari-30 April 2013.

Sebelum berangkat rombongan melakukan syukuran dan doa bersama Fa'ang, Apoy, Ovie bersama pemenang yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia.
Kali ini kelompok band Wali berangkat ibadah umroh tanpa disertai salah satu personilnya Tommy, sang drummer, harus tetap berada di tanah air karena sedang menanti persalinan istri tercinta.

"Tommy enggak bisa ikut. Sebagai suami dia harus bertanggung jawab dengan apa yang telah dilakukannya, Hehehe," kelakar Fa'ang, saat jumpa pers di Hotel Puri Denpasar, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (7/6/2013).

Ibadah umroh dan haji menurut Wali bukanlah hal yang mudah. Umroh dan haji tersebut merupakan panggilan khusus dari Allah SWT. Tak sembarang orang, meski memiliki kecukupan harta, bisa ke sana.

"Umroh dan haji bukan ibadah mudah, banyak yang kaya tapi mereka nggak bisa ke sana, jadi ibadah ini tergantung panggilan Tuhan," kata Faank di acara Pelepasan

Istimewa, itulah ibadah haji dan umroh bagi Wali. Karenanya mereka yang telah berkesempatan menjalankan ibadah di tanah suci ini mengaku selalu ketagihan.

"Ini kali keempat, pengennya hampir tiap tahun. Mudah-mudahan bisa ada kali kelima, keenam dan seterusnya. Orang yang pernah ke sana pasti pengen banget ke sana lagi ya. Memenuhi panggilan Tuhan ya," lanjut Faank.

Sumber: www.tribunnews.com, Sabtu, 8 Juni 2013

0 komentar:

Posting Komentar